Antusiasme Warga Gebangkandel Desa Sumberasri dalam Pembangunan Masjid Nurul Karim

  • Whatsapp

Banyuwangi – Semangat gotong royong warga Dusun Gebangkandel patut diapresiasi, dalam proses pembangunan sarana tempat ibadah berupa Masjid di Desa Sumberasri.

Budaya gotong royong dikalangan masyarakat setempat sangat dirawat dan dijaga dengan baik, yang tumbuh dari kesadaran setiap individu.

Kepala Desa Sumberasri ( Tengah )

Selain itu, kekompakan masyarakat Dusun Gebangkandel tersebut, merupakan salah satu kegiatan masyarakat yang berwatak sosialis dan sangat mencerminkan budaya Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selasa, 4 oktober 2022.

Dalam proses pembangunan Masjid Nurul Karim, sangat terlihat jelas antusiasme warga sekitar dalam mengedepankan rasa tolong menolong dan saling membantu sesama warga.

Terlihat juga Kepala Desa Sumberasri Mohamad Yasin, S.Pd.I hadir dalam kegiatan ini, untuk memastikan dan memantau kegiatan yang berlangsung.(Malik/JMDN)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *