Purwoharjo – Dinas Pertanian merupakan unsur pelaksana pemerintah daerah di bidang pertanian, peternakan, perikanan dan ketahanan pangan.
Dinas Pertanian disejumlah wilayah dipimpin oleh Kepala Dinas yang berkedudukan di wilayah tersebut. Tugas pokok dari dinas pertanian ini salah satunya adalah evaluasi dan pelaporan mengenai hasil pangan, dan pelaksanaan kebijakan di bidang pangan.
Senin, 29 November 2022 Dinas Pertanian Kabupaten Banyuwangi bersama dengan Balai Penyuluh Pertanian (BPP) kecamatan Purwoharjo, Desa Sumberasri dan Desa Grajagan telah menyalurkan bantuan berupa sembako, bibit cabai bibit bawang merah, bibit tomat dan bibit terong.
Penyaluran bantuan tersebut sasarannya adalah kepada Ibu Hamil (Bumil) dan Bayi Stunting pada warga Desa Sumberasri dan Desa Grajagan. Hal ini dilakukan guna menunjang Ibu hamil dan bayi stunting agar lebih baik kondisinya.
Sementara itu, penyaluran bantuan telah dilaksanakan dengan bertempat di Desa Grajagan.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Bidang Ketahanan Pangan Abdul Halim S.P, Kepala Seksi Ir. Ibu Diah Lakmisari, Kepala BPP Kecamatan Purwoharjo Bambang Dwi Jatmiko, S.P.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Abdul Halim S.P, berharap dengan pembagian sembako dan bibit unggul tanaman tersebut, bisa meringankan beban sosial ekonomi para ibu hamil. (Ayu/Jurnalis Media Desa Sumberasri)