Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pemdes Sumberasri Bersihkan Halaman Kantor

  • Whatsapp

Sumberasri, Purwoharjo, Banyuwangi – Lingkungan Desa Sumberasri perlu dilestarikan, dirawat dijaga, dan terus di pantau kebersihannya. Lingkungan hidup yang nyaman akan membuat hari-hari tetap menyenangkan serta merasakan kesegaran di setiap waktunya.

Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pemerintah Desa Sumberasri adakan kerja bakti dan menanam tanaman di sekitar halaman Kantor Kepala Desa Sumberasri, Jum’at (9/8/2023). Seluruh Perangkat Desa Sumberasri dan Babinsa yang hadir ikut kerja bakti bersama.

Kepala Desa Sumberasri beserta Perangkat desa menyapu halaman, memotong rumput, dan menanam tanaman baik berupa pohon atau bunga disekitar kantor. Mohamad yasin, S.Pd.I selaku Kepala Desa Sumberasri mengatakan menjaga kelestarian lingkungan hidup sangatlah penting, karena dengan adanya lingkungan yang sehat Oksigen yang tersedia juga sangat banyak.

“Kegiatan hari ini menghasilkan banyak manfaat, selain membuat badan segar, juga menambah pasokan oksigen yang tersimpan di tumbuhan,” tuturnya. (Ayu/JMDN)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *