Pemeriksaan Kesehatan Gratis Oleh Puskesmas Grajagan Terhadap Warga Desa Sumberasri

  • Whatsapp

Sumberasri, Banyuwangi – Pada awal pekan menjelang berakhirnya bulan September atau lebih tepatnya pada hari Selasa, (24/9/24). Puskesmas Grajagan telah menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis yang ditujukan kepada para seluruh warga masyarakat yang berada atau tinggal di Desa Sumberasri, Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis tersebut, diawali dengan senam kebugaran bersama para Lansia Dan Mahasiswa KKN UNESA Surabaya. Sebelum akhirnya kegiatan pemeriksa gratis yang berlangsung di pendopo Kantor Desa Sumberasri tersebut resmi dibuka.

Selain itu, diketahui juga jika yang bertugas menangani langsung pemeriksaan kesehatan gratis tersebut, adalah Dokter Yoppy dan seluruh petugas kesehatan dari Puskesmas Grajagan. Selain itu, pemeriksaan kesehatan gratis dari Puskesmas Grajagan tersebut juga merupakan wujud nyata dari komitmen Puskesmas Grajagan dalam menjaga kesehatan seluruh warga masyarakat yang ada di Desa Sumberasri dan sekitarnya.

Semoga dengan berjalan lancarnya kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis oleh Puskesmas Grajagan tersebut, diharapkan seluruh warga masyarakat dari Desa Sumberasri bisa terus terjaga kesehatannya serta terhindar dari berbagai macam penyakit yang berbahaya dan mematikan. (Ayu -Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *