SUMBERASRI, BANYUWANGI, 7/3 (JMDN) – Desa Sumberasri menerima penghargaan dari Bupati Banyuwangi, Ipuk Festiandani, atas prestasinya sebagai desa dengan Lunas Pajak PBB Tahun 2024 terbaik, dalam acara penyerahan di Ponpes Syamirit Thullab Desa Bulurejo, Kecamatan Purwoharjo, Jumat (7/3/2025).
Bersama dengan Desa Sidorejo dan Desa Karetan, Desa Sumberasri menerima penghargaan tersebut bersamaan dengan kegiatan Laju Desa atau Layanan Jemput Bola Bagi Warga Desa dalam pembayaran PBB dan pemecahan tumpi pajak yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi.
“Dengan menerima penghargaan sebagai desa dengan Lunas Pajak PBB Tahun 2024 terbaik, semoga nantinya Desa Sumberasri bisa berkembang jauh lebih baik lagi, salah satunya terkait pengurusan pajak PBB,” ujar Sekdes Desa Sumbersari, Ikhsanudin. (JMDN/Ayu/Jurnalis Desa)