Banyuwangi, Desa Sumberasri, Purwoharjo – Masih awal bulan Maret 2024, Ibu-ibu PKK Desa Sumberasri telah menggelar pertemuan rutin untuk membahas mengenai segala program kerja PKK, baik itu yang akan dilaksanakan maupun yang telah terlaksana. Kegiatan pertemuan Ibu-ibu PKK Desa Sumberasri tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, 08 Maret 2024 di kantor Desa Sumberasri.
Nantinya setiap kegiatan yang sudah berjalan, akan dilaporkan sebagai bentuk pertanggung jawaban setiap kadernya. Disamping itu, laporan pertanggung jawaban tersebut akan dijadikan bahan pertimbangan dan peningkatan pelaksanaan kegiatan kerja antar Kelompok Kader per dusun.
Ibu ketua PKK Desa Sumberasri, Siti Fathonah, dalam pertemuan rutin kali ini selain menerima laporan pertanggung jawaban dari kader, dia juga ikut memberikan materi mengenai pelaksanaan program kerja, seperti praktik pembuatan kue kering yang mana hal tersebut juga akan bermanfaat untuk persiapan lebaran.
“Mendekati Bulan Ramadhan pertemuan rutin PKK ini kami adakan dengan pelaksanaan program kerja. Yang kami berikan pelaksanaan program kerja ini kami lakukan dengan praktik pembuatan kue kering yang bisa dijadikan sebagai usaha atau pun untuk suguhan sendiri ” Ujar Ibu Siti Fathonah. ( Ayu – Jurnalis Desa )